Kebaya Khas Bukittinggi Warna Biru : jamgadang04
TRENDING
Home » Jualan » Kebaya Khas Bukittinggi Warna Biru » Kebaya Khas Bukittinggi Warna Biru

Kebaya Khas Bukittinggi Warna Biru

(866 Views) Maret 2, 2018 4:17 am | Published by | No comment


Kebaya warna biru ini dibordir dengan bordir manual, bukan bordir computer. Kebaya dengan bordir ini, jahitannya (benangnya) lebih rapat dan tebal. Koleksi kebaya warna biru terdiri dari warna biru muda dan biru tua. Motif bordir pada kebaya didominasi warna merah muda (gradasi merah muda) sampai warna putih. Warna hijau pada daun dan bagian pinggir kebaya. Kebaya warna biru ini dapat digunakan untuk acara semi formal dan formal.

Kebaya Warna Biru dengan Bunga Mawar Warna Merah Jambu dan Putih (1)
Kebaya lengan panjang berwarna biru dengan motif bunga mawar di bagian pinggang (bawah kebaya), bagian leher, dan bagian tangan bagian bawah. Lengan baju berbentuk pensil, lurus.




kebaya khas minang-Bukittinggi-biru-1

Kebaya Warna Biru dengan Bunga Gerbera berwarna gradasi merah muda sampai ke warna putih (2).

Kebaya lengan pendek ini dapat digunakan untuk acara semi formal, misal ulang tahun dan acara pertemuan keluarga. Bordir penuh di bagian bawah baju, bagian leher, dan bagian lengan. Bunga gerbera menyebar di bagian bawah baju, sedangkan bordir dengan motif bunga yang lebih kecil menyebar di antaranya.

kebaya khas minang-Bukittinggi-biru-2.

Kebaya Warna biru dengan dua bunga mawar besar di bagian bawah baju, sangat dominan. Kebaya dengan lengan panjang ini cocok digunakan untuk acara pesta pernikahan. Lengan baju bagian bawah cukup lebar dan dibordir dengan motif bunga kecil-kecil. Kebaya ini dapat digunakan wanita berhijab. Warna bordir didominasi warna mrah muda, putih, dan hijau untuk motif daun. Bagian leher kebaya dilipat keluar. (3)




kebaya khas minang-Bukittinggi-biru-3.

Kebaya dengan Warna Biru tua dengan bunga mawar yang menyebar di bagian bawah sampai ke bagian dada. Bagian leher kebaya dilipat dan terdapat bordir bunga mawar kecil yang berwarna putih dan merah muda. Warna bordir didominasi gradasi warna merah muda sampai warna putih dan hijau daun. Selain bunga mawar berwarna merah muda, terdapat bunga berwarna putih. Baju kebaya ini mempunyai lengan yang lurus, dan bagian depan (kanan-kiri) membentuk segitiga. (5)

kebaya khas minang-Bukittinggi-biru-5.



This post was written by safitri ahmad
About

Saya arsitek lansekap dan urban planner, lahir dan besar di Bukittinggi. Sekarang di Jakarta dan sibuk dengan menulis arsitektur lansekap dan arsitektur, serta mengerjakan proyek arsitektur lansekap dan kajian perkotaan. Buku pertama saya "Gunawan Tjahjono : Arsitek Pendidik."

No comment for Kebaya Khas Bukittinggi Warna Biru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


center>